Pemdes Sudagaran Adakan Musyawarah Desa dengan Beberapa Agenda
Sudagaran - Pemerintah Desa Sudagaran mengadakan musyawarah desa pada hari Rabu, 30 Agustus 2023 di Aula Balai Desa Sudagaran. Acara ini dihadiri oleh perwakilan camat Banyumas, pendamping desa, BPD Sudagaran, Kepala Desa Sudagaran beserta perangkat, Babinsa, Babinkamtibmas, Ketua RT, Ketua RW, LKMD, TP PKK Desa, TK Pertiwi, Kelompok Tani, KPMD, Karang Taruna, dan lain-lain.
Acara ini membahas terkait musyawarah desa penetapan perubahan APBDes TA 2023, laporan realisasi APBDes semester I TA 2023, pembentukan tim RKP Desa TA 2024, dan penyampaian rencana kegiatan TA 2024.